Semua Warga Harus ber KTP elektronik
Rdk. Budi 08 Juni 2016 17:57:27 WIB
Pada hari jum'at (3/6/2016) di Ruang Rapat DPPKAD Kabupeten Gunungkidul lantai 3 Pemda Gunungkidul.
"Sosialisasi Kebijakan Kependudukan Bagi Aparat Pemerintahan Desa di Kabupaten Gunungkidul Tahun 2016"
Acara ini diselenggarakan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten gunungkidul.
Telah disampaikan oleh Kabid. Kependudukan Bapak Arisandi antara lain :
1. Berhubung adaperbaikan jaringan Depdagri, mengenai Proses penunggalan data,
maka sejak tanggal 26 Mei 2016 perekaman KTP-el masih Pending, Sehingga belum
dapat dilakukan pencetakan KTP-el, dan pengjapusan data belum dapat dilakukan.
2. bagi penduduk yang berusia 20 tahun atau lebih belum melakukan perekaman KTP-el
dan atau dalam 5 tahun berturut-turut tidak mengurus adminstrasi kependudukan,
maka data di DISDUKCAPIL diendapkan/dibekukan.
Dan data akan aktif setelah Yangbersangkutan melalukan perekaman KTP-el.
3. Apabila dalam hal NIK berdeda antara SIAk dan KTP-el atau dengan dokumen kependudukan
yang lain maka NIK yang dipergunakan adalah yang tertera dalam KTP-el.
4. Penduduk datang dan pemohon KTP-el disyaratkan membawa Foto Copy Akta Kelahiran
(sehingga No Akta Kelahiran dapat tercatat dengan benar).
5. Bagi penduduk yang berusia lebih dari 17 Tahun sejak tanggal 1 Mei 2016,
maka paling lambat 30 september 2016 harus sudah memiliki KTP-el.
6. Yang belum melakukan Perekaman KTP-el di Kecamatan Patuk 760 Orang.
7. Sedangkan Data yang belum memiliki Akta Kelahiran Sebelum usia 18 tahun ( 0-17 tahun)
di wilayah Kecamatan Patuk sebanyak 8.609 orang.
8. Apabila bepergian tidak membawa KTP-el, ketika ada Sidak dari Satpol PP dan Dinas Terkaid
akan dikenai sanksi/Denda sebesar Rp 25.000,-
Selain Bepergian tidak membawa KTP, masih banyak sanksi yang diterapkan di
Kabupaten Gunungkidul terkaid Tertib Administrasi Kependudukan
Mengingatkan Khususnya Untuk Warga Desa Nglanggeran untuk segera mengecek kepemilikan
Dokumen Kependudukan seperti yang tercamtum diatas. (Kabag.Pem)
Formulir Penulisan Komentar
Kunjungan Destinasi Wisata
Gunung Api Purba
Hari ini | |
Kemarin | |
Minggu ini | |
Bulan ini | |
TOTAL(Tahun Ini) |
Embung
Hari ini | |
Kemarin | |
Minggu ini | |
Bulan ini | |
TOTAL(Tahun Ini) |
Statistik Pengunjung
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah pengunjung |
- Pembinaan Satlinmas Kalurahan Nglanggeran
- Pengajian Instansi se Kapanewon Patuk
- Pengambilan Sumpah/Janji Staf Kalurahan Nglanggeran
- Monitoring Dan Evaluasi APBKal Dari Kapanewon Patuk
- APEL KERJA PAMONG KALURAHAN NGLANGGERAN
- Kegiatan Posyandu Nyawiji Padukuhan Doga
- APEL KERJA PAMONG KALURAHAN NGLANGGERAN