Penyemprotan Disinfektan di Kawasan Desa Wisata Nglanggeran

18 Maret 2020 12:56:19 WIB

(nglanggeran-patuk.desa.id) Pengelola Gunung Api Purba Nglanggeran Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, melakukan penyemprotan disinfektan di lokasi-lokasi yang sering dikunjungi wisatawan dalam rangka mencegah penyebaran COVID-19.
"Pembersihan ini dilakukan sebagai komitmen untuk memberikan kenyamanan bagi pengunjung," kata Heru Purwanto.
Ia mengatakan dampak wabah COVID-19 ini menyebabkan penurunan jumlah kunjungan wisatawan yang cukup signifikan. Sejumlah agenda yang sudah terjadwal dibatalkan atau diundur pelaksanaannya.
"Setelah adanya wabah COVID-19 ada penurunan kunjungan wisatawan, bahkan bisa dikatakan turun drastis. Penurunannya sekitar 80 an persen dibanding hari biasa," ucap Heru Purwanto.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Pariwisata Gunung Kidul Harry Sukmono mengatakan penyemprotan disinfektan ini tindak lanjut dari koordinasi dengan pelaku usaha pariwisata terkait penganangan COVID-19.

"Penyemprotan disinfektan untuk memastikan lokasi wisata bersih dan higienis pada fasilitas yang ada. Tersedianya fasilitas cuci tangan dengan sabun atau antiseptik," ungkap Sekretaris Dinas Pariwisata Gunungkidul Harry Sukmono yang ikut dalam acara pagi ini di Kawasan Gunung Api Purba Nglanggeran
Beliau mengatakan dalam koordinasi tersebut disepakati adanya pembatasan masa di lokasi destinasi wisata. Lokasi wisata melakukan koordinasi dengan fasilitas kesehatan untuk sosialisasi dan pemantauan wisatawan. Juga dilakukan terkait informasi dengan kewaspadaan COVID -19.
"Kesepakatan juga melakukan aksi nyata dengan gerakan bersama menjaga kebersihan di destinasi wisata dan fasilitas pariwisata. Seperti pembersihan lingkungan dan pemasangan wastafel di beberapa titik yang dirasa stragegis,yang dilakukan oleh teman-teman di Nglanggeran," ungkap Harry Sukmono.(sdd)

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Kunjungan Destinasi Wisata

Gunung Api Purba

Hari ini
Kemarin
Minggu ini
Bulan ini
TOTAL(Tahun Ini)
Update : 08 Desember 2022 16:04:25 WIB

Embung

Hari ini
Kemarin
Minggu ini
Bulan ini
TOTAL(Tahun Ini)
Update : 08 Desember 2022 16:04:24 WIB

Statistik Pengunjung

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Info Media Sosial

FacebookYoutubeInstagram

Video Profil Nglanggeran

Lokasi Nglanggeran

tampilkan dalam peta lebih besar